SULSELBERITA.COM. Takalar - Ahmad Jaiz yang merupakan salah satu Caleg dari Partai bernomor urut 2 PKS, yang ikut bertarung di Dapil 2 (Mappakasunggu, Sanrobone, Mangarabombang), semakin gencar dan massif menggalang basis dukungan dari akar rumput.
Ahmad Jaiz yang di kenal sebagai salah satu pentolan PKS ini, terbilang cukup memiliki peluang besar untuk bisa duduk di kursi DPRD Takalar, pasalnya sejak jauh jauh hari sebelumnya, Jaiz sapaan akrabnya sudah lama bergerak membangun basis terutama dikalangan petani dan nelayan.
Ahmad Jaiz yang dikonfirmasi terkait hal tersebut, (Minggu, 22/7/2018), membenarkan jika dirinya memang intens membangun jaringan dan komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat, terutama yang berada di akar rumput, seperti petani dan Nelayan.
"Insyaallah dukungan dari warga terus mengalir, terkhusus untuk pulau Tanakeke, saya menargetkan 50% suara itu adalah realistis, karena saya sudah lama menggarap basis, bukan baru sekarang ini". Ujar Jaiz.
Pria kelahiran Takalar 8/8/1986 silam tersebut, juga berkomitmen jika terpilih nantinya akan tetap memperjuangkan aspirasi masyarakat konstituennya, "Insyaaallah jika Allah mentakdirkan ku terpilih maka tetap menperjuangkan aspirasi petani dan nelayan". Tutup Jaiz
Sementara itu, Dg Jarre (40 tahun) yang merupakan salah seorang warga Mappakasunggu, yang diminta tanggapannya terkait sosok Ahmad Jaiz, mengatakan "Peluang untuk bisa lolos sangat besar, karena sosoknya yang sederhana, merakyat dan mudah membantu, menjadi magnet tersendiri bagi warga, Harapan saya kalau pak Jais terpilih menjadi anggota DPRD, tetap memperhatikan aspirasi masyarakat, komunikasi tetap berjalan, tidak melupakan pemilihnya, dan bisa berguna untuk masyarakat banyak". Ungkap Dg Jarre (minggu malam. 22/7/2018).