SULSELBERITA.COM. Takalar- Setelah sekian tahun vakum, Akhirnya di bawah nahkoda dr Darwis Makka, Rumah Sakit Umum H.Padjonga Dg Ngalle Kab.Takalar, bisa meraih penghargaan berupa sertifikat akreditasi bintang 4 utama, yang diberikan oleh komisi akreditasi RS Nasional.
Penyerahan sertifikat tersebut, rencananya akan berlangsung pada tanggal 15 Januari 2019 lusa, yang bertempat di Rpicentrum Lt 7 kuningan Jakarta, yang akan di terima langsung oleh Bupati Takalar Syamsari Kitta.
Dirut RSUD Padjonga Dg Ngalle dr Darwis Makka, kepada awak media ini mengatakan, jika raihan prestasi tersebut, tidak lepas dari kerja keras dan dukungan semua pihak.
"Insyaallah bapak Bupati Takalar yang akan menerima langsung sertifikat akreditasi bintang 4 utama di Jakarta tanggal 15 lusa, semua ini bisa tercapai berkat kerja keras dan dukungan semua pihak, , dengan mengusung pemberian pelayanan kesehatan yang paripurna kepada masyarakat Takalar, dengan mengintegrasikan promotif preventif, kuratif dn rehabilitatif menjadi satu keaatuan pelayanan, ini artinya perlu dibangun sistem digital dari pelayanan primer di PKM atau Pustu ke RS HPDN melalui regulasi Dinkes sebagai katalisator pelayanan". Terang Darwis melalui Aplikasi Whattshapp (Sabtu 12/1/2019).
Lanjut di katakan "Tak lupa ucapan terima kasi atas dukungan Bupati Takalar dalam perbaikan managemen,, sarana prasarana di RS HPDN ini,, dukungan Kapolres dan Dandim untuk keamanan RS,, dukungan Kajari untuk pengawasan TP4D di setiap pembangun fisik di RS HPDN,
sekaligus ucapan terima kasih kepada seluruh manajemen dan petugas dilingkup RS atas kerjasamanya terkait keberhasilan meraih akreditasi ini". Tutup Darwis.