SULSELBERITA.COM. Sinjai - Tim futsal Kantor Kementerian Agama Sinjai (Kemenag Sinjai FC) kembali meraih kemenangan demi kemenangan di ajang turnamen futsal antar Satker Cup III Kemenag Sinjai. Ajang tahunan tersebut merupakan salah satu yang paling bergengsi dalam rangka memeriahkan HAB Kemenag RI Ke 73 Tahun 2019 Tingkat Kab.Sinjai
Tim yang dimotori oleh Fay yang merupakan Inmas Kemenag Sinjai (Humas Kemenag) dan kawan-kawan saat bertanding melawan MA.Al Ikhwan Pasir Putih Kamis(27/12/2018) kembali berjaya setelah berhasil menundukkan tim kuat MA Al Ikhwan Pasir Putih 5-1 untuk keunggulan Kemenag berhasil mengantarkan ke babak perempat final.
Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kab.Sinjai selaku Manager(Kordinator) Kemenag Sinjai FC Dra Kamriati Anies M.Pd.i mengapresiasi hasil pertandingan tersebut. Dia berhap tahun ini Kemenag kembali berhasil mengukir prestasi hingga level tertinggi.
“Saya doakan tim futsal kita tahun ini berhasil menjadi yang terbaik. Jaga kekompakan dan koordinasi serta konsentrasi. Jangan sampai terpancing oleh taktik lawan yang sering memancing emosi. Dengan bermain tenang, maka strategi lawan akan dengan mudah kita baca. Di sinilah kita masuk untuk menyerang dengan tanpa melupakan pertahanan,”Katanya.
Tepat pada Pukul 11:00 Wita Ibu Kamriati Anies Manajer Kemenag sinjai FC Dalam kesempatan tersebut hadir bersama sama dengan semua perwakilan klub yang masuk 8 Besar untuk melakukan pencabutan lot untuk menentukan Group dan lawan tanding masing-masing klub.
Hasil pencabutan Lot sang ibu Menejer mendapatkan Grup B dimana Kemenag Sinjai FC akan berlawanan dengan MIN 1 Sinjai yang akan berlangsung Pada Partai Ke Dua Siang ini.Jumat(28/12/2018)Bertempat di Lap Futsal indor Kab.Sinjai.