Polisi Intensifkan Patroli Malam Sembari Imbau Antisipasi Covid-19 dengan Tidak Berkumpul

86

SULSELBERITA.COM..Takalar - Aparat Kepolisian dari Sektor Pattallassang Resor Takalar mengintensifkan patroli malam, sembari mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di wilayah setempat.

Kapolsek Pattallassang Kompol H. Muhammadang mengatakan, patroli menyasar ke lokasi yang kerap dijadikan tempat berkumpul, seperti taman-taman hingga cafe dan lainnya.

Advertisement

Imbauan disampaikan menggunakan speaker mobil patroli di setiap lokasi yang didapati masih ada masyarakat yang berkumpul.

“Saat ini kami atensi maklumat dan arahan/ imbauan Pemerintah untuk memberitahu kepada masyarakat agar tidak berkerumunan. Jika terlihat berkerumun kita minta masyarakat membubarkan diri atau menjaga jarak,” ucap Kapolsek, Selasa 05/05/20.

"Karena untuk sementara ini perlu perhatian masyarakat agar melakulan physical distancing atau jaga jarak fisik cegah penyebaran Covid-19," lanjut dia.

Kapolsek Kompol H. Muhammadang menuturkan, kegiatan tersebut sudah rutin dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona. Kegiatan ini akan berlangsung sampai situasi kembali normal.

"Selain melakukan public address, juga melakukan pengamanan di jalan-jalan utama sebagai bentuk antisipasi balapan liar yang mungkin terjadi di wilayah KecamatanPattallassang Kabupaten Takalar disaat Bulan Suci Ramadhan ini," pungkasnya.

humas_patta