ROHIS AL-FATH SMAN 6 Takalar Adakan Rutinitas Jum’at Berkah

181

SULSELBERITA.COM. Takalar – (Jum’at, 13 Januari 2023) Rohis Al-Fath Mengadakan Jumat Berkah dengan tujuan melatih sejak dini membaca Al-Qur’an dan bersedekah.

Kegiatan ini bertujuan melatih sejak dini agar anak gemar membaca Al-Qur’an, bersedekah, beramal sholih dan membentuk karakter siswa menjadi anak yang mempunyai karakter yang Islami dan mengikuti ajaran-ajaran Rasulullah.

Seperti jum’at ini (13/01/2023) pengurus Rohis Al-Fath mengadakan Literasi al-qur’an yang dihadiri oleh seluruh siswa/i SMAN 6 Takalar, setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan jum’at seribu dengan menggalakkan Infak ke seluruh kelas di sekolah. Perwakilan rohis sembari mengucapkan terimakasih dan mendoakannya agar senantiasa diberikan rizqi yang berlimpah serta mendapatkan keberkahan dalam perjalanan hidupnya.

Perolehan dari Infak Jum’at ini sangat bermanfaat untuk kegiatan sosial diantaranya menyumbangkan ke warga yang sedang terkena musibah, seperti sakit, kematian, kecelakan, dll.

Infak Jum’at ini adalah implementasi dari pelajaran yang diberikan oleh guru – gurunya. Jadi siswa siswi tidak hanya hafal teorinya saja, namun bisa mempraktekkan dan membiasakan Infaq Jumat tersebut. Selain itu semua warga merasakan hikmah atau manfaat yang didapatkan.

Penulis : Tim Jurnalistik SMAN 6 Takalar