Peringatan Maulid Nabi, Kepala Rutan Perempuan Medan Ajak Warga Binaan Teladani Akhlak Rasullullah SAW

26

SULSELBERITA.COM. Medan
Dengan mengambil Tema “Meneladani Akhlak Rasullullah SAW Sebagai Pedoman Dalam Menjalin Ukhuwah, Menebar Berkah, Menuai Jannah”, Kepala Rutan Perempuan Kelas II A Medan beserta seluruh Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) beragama muslim menggelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H yang dilaksanakan di Aula Rutan Perempuan Kelas II A Medan, Sabtu (15/10/2022).

Dalam sambutannya Kepala Rutan Perempuan Kelas II A Medan, Ema Puspita mengatakan kegiatan ini bertujuan mengajak seluruh warga binaan agar meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.

“Meski berada di dalam Rutan, seluruh WBP masih bisa melaksanakan kegiatan keagamaan. Saya berharap dengan kegiatan ini warga binaan bisa berubah tidak mengulangi kesalahan kembali,” tutur Ema.

“Pesan saya buat warga binaan adalah, mereka tidak selamanya berada di dalam Rutan, karena mereka nantinya bakal kembali layaknya warga biasa di masyarakat, mudah – mudahan dengan adanya kegiatan ini mereka akan lebih baik lagi,” lanjutnya

Tidak hanya kegiatan Peringatan Maulid Nabi, momentum ini juga dijadikan sebagai Tasyakuran Naik Qur’an Warga Binaan.

“Saya sangat mengapresiasi untuk Warga Binaan yang naik qur’an hari ini. Tetap pertahankan agar lebih rajin lagi membaca Al Qur’an. Terlebih lagi untuk warga binaan yang belum terbuka pintu hatinya, agar setelah kegiatan ini lebih banyak lagi yang belajar ngaji,” ucap Ema

Kemudian dilanjutkan dengan tausiah yang diisi oleh Ustadz Muhammad Yasir Tanjung yang menyampaikan materi tentang bagaimana meneladani Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam tausiahnya, Ustadz Yasir berkata, “Jadikan Nabi Muhammad sebagai idola. Peringatan Maulid Nabi ini tidak hanya sekedar peringatan ceremoni semata namun kita sebagai umat Rasullullah untuk bisa memasukkan sifat-sifatnya kedalam hati kita sehingga muncul kecintaan dan loyalitas untuk meneladani baginda Rasulullah tidak hanya pada ucapan tetapi juga melalui perilaku kita. Ada 3 hal yang bisa kita teladani dari akhlak Rasulullah, yaitu:
1. Selalu merasa cukup dengan nikmat yang telah begitu banyak diberikan Allah
2. Dekatkan diri dengan Al Qur’an
3. Selalu menjaga hubungan ukhuwah islamiyah, menjaga kebersamaan maka berkah akan turun kepada kita semua

Kegiatan diakhiri dengan doa yang dibawakan oleh bapak Ustadz.(red)