SULSELBERITA.COM. Gowa,- Untuk memperkuat sinergitas, antara Babinsa 06 Bajeng dan Bhabinkamtibmas Polsek Bajeng Polres Gowa, Kamis (13/02/2020) malam, Pasca Dzikir dan Yazinan bersama, berkumpul dan bersilaturahmi serta makan bersama di kediaman Kades Tangkebakeng Jafaruddin Dg Naba, SH di Dusun Pammase Desa Tangkebajeng Kec. Bajeng Kab. Gowa.
Bripka Nurdin Conang mengatakan, Bahwa silaturahmi ini semata-mata untuk meningkatkan tali silaturahmi dan sinergitas antara personil Babinsa dan Bhabinkamtibmas dan Kades sebagai garda terdepan jika terjadi suatu permasalahan di wilayah masing masing.
Dalam kegiatan silaturahmi ini Kapolsek Bajeng dan Danramil Bajeng turut hadir dan mendukung selalu kegiatan ini dengan satu kata yaitu menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari dalam maupun dari luar.
Kapolres Gowa Akbp Boy FS Samola, SIK, MH melalui Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi SH, MH, mendukung kegiatan ini apalagi mendekati pilkada banyak berita hoax, dan isu isu yang bisa memecah kerukunan, kebersamaan, perpecahan bahkan permusuhan sehingga Babinsa, Bhabinkamtibmas dan para Kades diwilayahnya harus solid bersama menyikapi permasalahan atau persoalan yang akan dihadapi nantinya,” terang Kapolsek.
(Humas Polsek Bajeng)





