Kanit Dikyasa Satlantas Polres Gowa Temui Peserta Kejurnas Dragbike Diarena,Berikut Tujuannya

273

SULSELBERITA.COM. GOWA-Momen pelaksanaan Kejurnas Dragbike Bupati Gowa Cup pada Sabtu (06/07) siang ini dimanfaatkan Kanit Dikyasa Satlantas Polres Gowa Ipda H Misbar untuk mensosialisasikan perihal Safety Riding kepada para peserta yang akan mengikuti lomba tersebut.

Dari informasi yang dihimpun, kegiatan yang berlangsung di Sirkuit Pattallassang, tepatnya di Dusun Balang Punia Desa Panaikang Kec. Pattallassang Kab. Gowa ini diikuti oleh ratusan peserta yang mencapai 537 orang.

Advertisement

Dalam kesempatannya, Kanit Dikyasa pun turun langsung menjumpai para peserta yang didominasi masih berada di usia kaum milennial tersebut, guna mengingatkan untuk tetap memperhatikan keselamatan dalam berkendara.

"Keselamatan adalah hal terpenting dalam ajang dragbike ini. Salah satu perwujudannya, yaitu para peserta wajib terlindungi dengan helm dan alat perlindungan lainnya, mengingat berbagai potensi kecelakaan dapat terjadi di sirkuit,” terang Ipda H Misbar.

Para peserta juga diminta untuk paham tentang keselamatan karena keselamatan yang utama selain menjadi yang tercepat dalam ajang Kejurnas Dragbike ini.

Nampak jelas para peserta pun begitu antusias mendengarkan sosialisasi santai yang disampaikan Kanit Dikyasa Polres Gowa perihal Safety Riding.

Di tempat terpisah, Kasat Lantas Iptu Hasrawati membenarkan perihal tersebut. “Sosialisasi ini merupakan salah satu cara kami untuk menekan jumlah angka kecelakaan lalu lintas, sekaligus meningkatkan kesadaran para pengendara akan keselamatan berlalu lintas,” tambahnya.