Raih Suara Terbanyak dari Seluruh Caleg Di Takalar, Ini Kata Pahlawan Maulana

1142

SULSELBERITA.COM. Takalar - Rapat pleno KPUD Kab.Takalar yang di mulai sejak tanggal 2 Mei 2019 yang lalu, hari ini telah rampung dilaksanakan dan  berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Minggu, (5/5/2019).

Dari hasil pleno tersebut, Caleg terpilih dari Partai Golkar Dapil 3 Takalar (Galsel, Galesong, Galut), Pahlawan Maulana, ditetapkan sebagai Caleg peraih suara terbanyak dari seluruh dapil yang ada, yakni 2877 suara.

Advertisement

“Alhamdulillah tidak ada masalah semua berjalan lancar”, kata Ketua KPU Takalar Muh Darwis.

Sementara itu, Calon Legislatif terpilih dari partai Golkar Nomor urut 1, yang merupakan peraih suara terbanyak,  Pahlawan Maulana, kepada wak media mengatakan.

"Saya bukan orang baru di Golkar dan saya mulai aktif di Golkar sejak tahun 1980-an dan hanya pernah eksodus ke Partai Gerindra lima tahun lalu, dan saya sekarang kembali ke Golkar, Alhamdulillah saya terpilih sebagai pembawa amanah masyarakat Dapil 3 Takalar”, pungkas Pahlawan Maulana.

Lanjut di Jelaskan “Kedepan kita tetap mempertahankan dan harus lebih baik lagi, jadi mendapat dukungan bagi saya itu gampang, tapi mempertahankan itu lebih berat dari pada merebut”, tambahnya.

Pahlawan Maulana yang akrab di panggil Dg Tutu ini mengungkapkan dirinya akan lakukan koordinasi dan tetap membangun silaturahmi dengan tim hingga 5 tahun kedepan.

Tetap kita lakukan komunikasi ke teman teman di partai Golkar tentunya, yang bekerja maksimal sehingga kita bisa meraih suara yang cukup untuk mendapat dua kursi di Dapil 3, dan saya ucapkan banyak terima kasih dan Selamat menyambut Bulan Suci Ramadhan 1440 Hijriah”, tutup Mantan Kepala Desa Aeng Batu Batu ini.