DPK BKPRMI Galesong Laksanakan Perkemahan Akbar Santri

323

SULSELBERITA.COM. Takalar - Semangat dan antusiasme Santri Taman Kanak-Kanak Al-Qur'an, Taman Pendidikan Al-Qur'an (TK/TPA) Binaan Dewan Pengurus Kecamatan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (DPK-BKPRMI) Kec.Galesong Kab.Takalar mengikuti Perkemahan Akbar Santri (Perkasa) yang di laksanakan di Lapangan Sepak Bola Desa Pa'lalakang, 15-17 Maret 2019.

Pembukaan berlangsung khidmat dan meriah karena di hibur dengan penampilan tarian santri yang inovatif dan kreatif, hadir pada pembukaan Pengurus DPD BKPRMI Takalar Baharuddin Jarung Dirda LPPTKA, Abdullah Hasan Ketua MPK DPK sekaligus Wakil Ketua DPD BKPRMI Takalar, Wakil KUA Galesong, Wakil Polsek, Tokoh agama dan tokoh masyarakat se kec.Galesong.

Advertisement

Dalam sambutannya Ketua MPK BKPRMI Galesong memuji dan mengapresiasi DPK BKPRMI Galesong yang begitu agresif dan semangat mendorong pembinaan generasi Qur'an "anak-anak santri kita ini sekarang adalah pemimpin masa depan, jadi kalo kita tidak melakukan regenerasi dan kaderisasi dini yang berakhlak Qur'an maka kita akan kehilangan generasi pelanjut, luar biasa DPK BKPRMI galesong yang telah menjadi Pilar utama dan motivator serta rujukan oleh Kecamatan lain" Ungkap Abdullah Hasan yang di sampaikan dengan semangat yang berapi-api.

Muh.Riswan,S.Th.I Ketua DPK BKPRMI Galesong mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mensukseskan kegiatan PERKASA ini terutama kepada Para Pembina TK/TPA yang semangatnya tidak pernah kendor dalam membina santri.

di sambutan terakhir DIRDA LPPTKA DPD BKPRMI Takalar yang hadir mewakili Ketua DPD BKPRMI, menyampaikan bahwa PERKASA ini adalah program Nasional hasil Silaknas LPPTKA baru-baru ini, "seingat saya baru kec.galesong di Kab.Takalar ini bahkan di Sulawesi selatan yang melaksanakannya, luar biasa DPK BKPRMI Galesong" Ungkap Baharuddin jarung yang di sambut tepuk tangan dan pekikan takbir oleh peserta

Kegiatan pembukaan di tutup dengan pembacaan Do'a oleh Ustad Sirajuddin Bantang perwakilan KUA Kec.Galesong, Perkasa di ikuti 32 TK/TPA dan kurang lebih 900 santri, 7 cabang lomba akan di pertandingkan di antaranya lomba Ceramah, Tadarrus Al-Qur'an, Adzan, Nasyid dan lomba Memasak untuk pembina.