38 Orang Pengurus IPEKTA Hari ini di Kukuhkan Secara Resmi

291

SULSELBERITA.COM. Takalar - Kepulauan Tanakeke sebagai salah satu wilayah terluar dari Kabupaten Takalar, selama ini menyimpan banyak potensi SDM, terutama dari kalangan pemudanya.

Seperti yang terpantau hari ini, (Sabtu, 17/11/2018), pemuda pemudi Tanakeke kembali bergeliat, mereka berusaha menyatukan kekuatan SDM yang mereka miliki dengan berhimpun dalam sebuah organisasi kepemudaan yang baru di bentuk yang bernama Ikatan Pemuda Kreatif Tanakeke (IPEKTA).

Advertisement

Bertempat di ruang pola kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kab.Takalar, sebanyak 38 pengurus organisasi Ikatan Pemuda Kreatif Tanakeke (IPEKTA) ini secara  resmi dikukuhkan.

Zainuddin Lawa sebagai salah satu dewan penasehat IPEKTA yang juga salah seorang putra tanakeke, di beri mandat oleh pengurus IPEKTA untuk mengukuhkan organisasi ini yang disaksikan oleh aparat Desa yang ada dipulau Tanakeke.

Ketua IPEKTA Muhammad Irfan dalam sambutannya mengatakan,  "Kita harus bersama sama membesarkan organisasi IPEKTA demi Tanakeke yang jauh lebih maju ke depannya". Ujarnya.

Di tempat yang sama, Zainuddin Lawa dalam sambutannya juga  mengatakan, "Saya scara pribadi sangat mengapresiasi teman teman IPEKTA,  karena walaupun organisasi ini tergolong baru namun kegiatan sosialnya sangat direspon masyarakat pulau Tanakeke". Ujarnya.

Secara terpisah,  Awal Nompo salah seorang staf Desa Tompo Tana mengatakan, "Saya sangat mendukung kegiatan pengukuhan organisasi IPEKTA ini, dan mengapresiasinya".