Miris, Satu Keluarga di Desa Laikang Tinggal Dalam Rumah yang Nyaris Rubuh, Apa Kabar Program Bedah Rumah

SULSELBERITA.COM. Takalar – Sebuah Vidio saat ini tengah viral beredar di platfom media sosial facebook dan group group WA,  vidio amatir yang memperlihatkan sebuah rumah yang sangat tidak layak huni karena nyaris rubu kini menjadi perbincangan masyarakat secara luas.

Bagaimana tidak, ditengah gencar gencarnya program bedah rumah, mulai dari anggaran Pusat. Propinsi, kabupaten bahkan desa, ternyata keluarga miskin di Dusun Ongkoa, Desa Laikang, Kecamatan Laikang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan ini luput dari perhatian.(12/11/2025)

Bacaan Lainnya

Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025

Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025

Dari hasil penelusuran awak media ini, ternyata keluarga yang menempati rumah tersebut adalah Hamu dg Rurung yang menjadi kepala keluarga bersama istri dan seorang anaknya.

Saat dikonfirmasi melalui anaknya, Rustam, membenarkan bahwa video yang beredar luas tersebut memang menggambarkan kondisi rumah mereka yang sudah lapuk dan hampir roboh. “Memang betul video itu, rumah kami sudah lapuk dan hampir roboh, tapi sayang kami terabaikan pemerintah,” ujarnya dengan nada lirih.

Rustam menambahkan bahwa ayahnya pernah menerima bantuan BPNT dari pemerintah, namun sudah lima bulan terakhir bantuan tersebut tidak lagi diterima. “Mungkin sudah dihapus namanya,” ungkapnya.

Dilain pihak, Sekretaris Desa Laikang Saharuddin, SH, memberikan klarifikasi. Ia menegaskan bahwa pemerintah desa tidak pernah menghapus bantuan BPNT yang bersangkutan. “Mungkin desilnya naik sehingga terhapus oleh sistem,” jelasnya.

Terkait bantuan bedah rumah, Saharuddin menjelaskan bahwa Desa Laikang mendapatkan bantuan bedah rumah sebanyak 15 unit. Namun, ia menyebutkan bahwa aspirasi Anggota Dewan tersebut berasal dari Andi Darmawan Iwan Aras.

Pemerintah desa juga telah mengusulkan bantuan bedah rumah untuk Hamu dg Rurung dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, namun hingga saat ini belum ada realisasi.

Kasus ini menyoroti pentingnya perhatian dan penanganan yang cepat terhadap keluarga miskin yang membutuhkan bantuan. Pemerintah desa berjanji akan terus berupaya mencari solusi terbaik untuk membantu Hamu dg Rurung dan keluarga lainnya yang membutuhkan.

Salah satu pemerhati masyarakat takalar yang enggan di sebut namanya berharap agar kiranya ada dermawan yang sudih kiranya bisa membantu pasangan keluarga Hamu dg Rurung dengan dg caya.

Diharapkan, dengan adanya perhatian dari berbagai pihak, kondisi keluarga Hamu dg Rurung dapat segera diperbaiki rumahnya dan mereka dapat hidup dalam kondisi yang lebih layak.

Pos terkait