Tegaskan Maju Pilkada Takalar, Puluhan Kades Lakukan Konsolidasi Dukung WMP

295

SULSELBERITA.COM  - Takalar . Wahyudin Mapparenta yang biasa disapa WMP yang saat ini masih menjabat sebagai
Ketua APDESI Takalar sekaligus Ketua Pemuda Pancasila Takalar
Kembali tegaskan akan maju bertarung di Pilkada sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Takalar,. Selasa, (23)4/2024).

Penegasan WMP tersebut langsung direspon oleh puluhan Kades Dukung WMP Bertarung di Pilkada Takalar  2024 ini.

Advertisement

Menindak lanjuti hal tersebut, silaturahmi dan konsolidasi pun dilakukan di RM.Pesisir, Desa Tamasaju Kec.Galesong Utara...Senin, 22 April 2024

Adapun rincian dari puluhan Kades tersebut antara lain, 7 Kades dari Kec.Galesong diantaranya ; Kampung Beru, Galesong Kota, Tarembang, Galesong Baru, Kalukuang, Bontoloe.

9 kades dari kec. galesong Utara diantaranya Biringkassi, Aeng Towa, Aeng Batu-Batu, Kaballokang Pakkabba, Sampulungan, Tamalate, Bontolebang, Sawakung Beba, Tamasaju

6 Kades dari Kec.Galesong Selatan ; Tarowang, Sawakung, Bontokanang, Popo, Kanaeng, Kalukubodo.

Silaturahmi sekaligus konsolidasi ini di hadiri oleh 22 orang kepala desa.

Untuk posisi di pilkada ini, Wahyudin Mapparenta juga menegaskan bahwa dirinya berniat maju sebagai salah satu kandidat Calon Wakil Bupati Takalar.

"Saya rasa kita harus realistis melihat peta politik Takalar saat ini, untuk maju sebagai Calon Bupati sepertinya tidak, kita kasi kesempatan kepada yang lebih senior atau lebih tua untuk menjadi kandidat Bupati, biarlah saya dulu maju sebagai bakal Calon Wakil Bupati di perhelatan pilkada ini. Doakan lancar ya" Ujar Wawan sambil tersenyum. Selasa, 23/4/2024.

Dikempatan yang sama, WMP juga meminta doa restu dan dukungan untuk maju dalam perhelatan Pilkada 2024 Takalar.

"Dikesempatan ini, saya dengan segenap kerendahan hati memohon doa restu dan dukungan dari teman-teman kepala desa se Galesong Raya yang selama ini loyal dan militan dalam membantu kita. Saya sebagai adik, anak ataupun kakak "mappatabe" untuk maju sebagai salah satu kontestan pilkada Takalar tahun 2024 ini" Harap WMP

Ditambahkannya pula bahwa pemilih di wilayah galesong raya sangat besar, sehingga potensi figur dari Galesong Raya yang akan tampil diperhelatan pilkada ini sangatlah besar.

" Untuk pilkada 2024 ini yakin saja, pertimbangan Geopolitik nasih sangat dominan. DPT Galesong Raya itu hampir 40% dari jumlah semua wajib pilih loh. Bahkan Wajib Pilih di 3 kecamatan Galesong Raya lebih besar daripada DPT di 3 kecamatan Polombangkeng. Olehnya itu menjadi sebuah hal yang sangat strategis apabila figur dari Galesong masuk dikontastasi ini". Ungkap WMP lagi.

" Banyak yang layak bertarung dan kita semua mungkin sudah tahu beliau-beliau ini siapa saja, semua baik namun kami yakin kelompok kami akan dominan memenangkan pertarungan di pilkada ini. Momen politik pemilu kemarin bisa sedikit jadi rujukan, suara saya menjadi yang terbesar di Wilayah Galesong Raya. Sampai hari ini semua simpul masih solid dan bahkan semakin kuat" Tutup WMP