Terima Kunjungan Saka Bhayangkara, Kapolsek Bontonompo Berharap Sinergitas Terjalin

90
Kapolsek Bontonompo Terima Kunjungan Saka Bhayangkara

SULSELBERITA.COM. Gowa,– Kapolsek Bontonompo Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh, S.H menerima kunjungan dari anggota Pramuka Saka Bhayangkara di Mako Polsek Bontonompo, Senin (27/3/2023).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk lebih mendekatkan diri sekaligus menjalin silahturahmi antara personil Polri kepada anggota Pramuka Saka Bhayangkara.

Kapolsek Bontonompo Terima Kunjungan Saka Bhayangkara
Advertisement
Pemda Takalar - Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H
Pemda Takalar - Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H
Kadis Dukcapil Kab Takalar - Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Bontonompo AKP Hasan Fadhlyh menerangkan perihal tentang Kepolisian, yakni macam – macam satuan Unit fungsi beserta tugas-tugasnya di antaranya Unit Samapta, Unit Lantas, Unit Reskrim, Unit Intelijen, Unit Binmas dan Unit SPKT.

Selain itu, Kapolsek Bontonompo AKP Hasan Fadhlyh juga akan mendukung penuh kegiatan anggotanya untuk selalu menjalin kemitraan bersama anak-anak generasi penerus bangsa guna meminimalisir kenakalan remaja serta dapat menjaga Kamtibmas yang ada di wilayah Kecamatan Bontonompo dan Bontonompo Selatan.

“Terima kasih atas kunjungannya ke Polsek Bontonompo, semoga pertemuan ini dapat terus terjalin dan saya juga mengajak adik-adik di Saka Bhayangkara agar bersama-sama dan membangun kemitraan untuk menjaga Kamtibmas yang ada di wilayah kita ini,” tutup Kapolsek Bontonompo.