Sebuah Mobil Innova Rusak Tertimpa Kabel Listrik Milik PLN di Kalampa

565

SULSELBERITA.COM. Takalar - Kemacetan panjang selama kurang lebih 1 jam terjadi di jalan poros Jenderal Sudirman, tepatnya di lingkungan Kalampa Kelurahan Kalabbirang Kec.Pattallassang Kab.Takalar. Rabu, (24/2/2021).

Kemacetan panjang tersebut dipici oleh robohnya dua tiang listrik beton milik PLN yang melintang masuk ke tengah jalan.

Advertisement

Robohnya tiang listrik penyanggah kabel induk tersebut belum diktahui secara pasti apa penyebabnya, namun yang pasti menurut salah seorang warga di TKP menyebutkan bahwa saat tiang tersebut roboh terjadi angin kencang dan hujan yang cukup deras.

"Pas ada angin kencang dan hujan keras pak, sekitar 1 jam lebih yang lalu". Ujar sumber yang mengaku bernama Dg siala.

Nasib naas menimpa salah satu mobil Innova warna hitam yang hendak di cuci di tempat pencucian mobil kalampa, mobil tersebut rusak tertimpa kabel listrik dari tiang yang roboh tersebut, akibatnya kacah depan pecah dan penyok cukup parah dibagian atas mobil, diketahui mobil tersebut adalah milik salah seorang anggota Polisi yang bertugas di Samsat Takalar.

"Kejadian sekitar pukul 13.30 Wit. Tadi pas ada angin kencang, dan tiba tiba terdengar bunyi dentuman keras sekali, saya sangat kaget, begitu saya melihat keluar saya liat 2 tiang listrik roboh". Ungkap Dg Rala salah seorang karyawan tempat pencucian mobil kalampa.

"Yang lebih kagetnya lagi, karena salah satu mobil innova hitam no Pol DD 25 PP yang hendak saya cuci, pecah kaca depan dan penyok atapnya tertimpa kabel PLN yang jatuh bersamaan roboh nya 2 tiang tadi, saya berharap pihak PLN bertanggung jawab mengganti atas kerusakan mobil di tempat kerja saya, karena ini murni bukan kesalahan pihak kami, tapi Properti milik PLN yang mengakibatkan kerusakan tersebut. Harap Dg Rala.

Sementara itu  pimpinan Cabang PLN Takalar yang dikonfirmasi melalui Chat Whatshapp terkait robohnya tiang listrik tersebut, mengatakan, "Saya sementara dinas luar. Ada spv teknik dilokasi sementara pengamanan dan perbaikan". Ujarnya