Camat Marbo Minta Masyarakat Bijak dan Ikhlas Atas Mutasi Dirinya

352

SULSELBERITA.COM. Takalar - Kini Mappaturung, S.Sos telah menerima jabatan barunya selaku camat di Kec. Tanakeke. Dulunya, Beliu telah menjabat sebagai camat di Kec. Mangarabombang Kab. Takalar. Selasa, 29/09/2020

Terkait aksi penutupan kantor camat yang dilakukan oleh sahabat serta masyarakat Marbo. Mappaturung, S.Sos, setelah selesai pelantikan jabatan barunya. Kembali terjun langsung di kantor camat Mangarabombang untuk segera dibuka. Sambil memberikan penjelasan kepada sahabat dan tokoh masyarakat agar tidak ditutup kantor camat.

Advertisement

Mappaturung S.Sos  mengatakan "Saya selalu bersedia dan ikhlas menerima amanah dari Bupati Takalar, saya siap ditempatkan dimana pun selaku abdi negara dan bangsa. Untuk itu, saya sangat memohon dan berharap kepada sahabat dan aktifis serta masyarakat Mangarabombang untuk lebih bijak dan menerima apa keputusan Bupati Takalar, tuturnya mantan camat Marbo.

Saya yakin atas jabatan baru selaku camat di Kec. Tanakeke bahwa diberi kepercayaan untuk betul-betul kemajuan masyarakat Tanakeke. Apalagi pulau Tanakeke butuh banyak pembenahan, tentunya tidak lepas pulau kecamatan Tanakeke adalah kecamatan baru. Sekali lagi saya tekankan tolong sahabat dan masyarakat Mangarabombang untuk tidak melakukan aksi protes, tuturnya

Sambil tersenyum, "Tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih atas bantuan sahabat serta tokoh masyarakat untuk kemajuan Kec. Mangarabombang selama ini. Jika ada salah selama kepemimpinan saya mohon dimaafkan", tutupnya.