SULSELBERITA.COM. Takalar – Sebagaimana diberitakan media ini sebelumnya, terkait seorang balita berumur 7 bulan di Takalar yang bernama Muhammad Anugrah yang menderita penyakit pembesaran kepala/HYDROSEPALUS, mendapat perhatian banyak pihak setelah beritanya diangkat di media.
Salah satunya adalah dati IKATAN PEMUDA TAKALAR PEDULI (IPTP) yang langsung bergerak turun ke jalan melakukan aksi penggalangan dana.
” Sebagai ketua PTP, saya sangat bersyukur kepada Masyarakat dan pengguna jalan POROS TAKALAR.karena sudah membantu dan mengulurkan tangannya buat ananda Muhammad Anugrah”. Ujar Alimuddin Djalil Dg Tinri.
“Muhammad Anugrah menderita penyakit HYDROSEPALUS yang saat ini sudah mulai ditangani dan dirawat di Rs Umum Rs Padjonga Daeng Ngalle..Saya sangat berterimakasih kepada imbran Dg siantang dan kawan-kawan yang sudah membentuk Aliansi Pemuda Peduli Takalar dan terimakasih juga kepada komunitas yang tergabung di Aliansi Pemuda Peduli Takalar”. Ujar Alimuddin lagi.
Adapun komunitas yang kini sudah tergabung dalam Aliansi Pemuda peduli Takalar yakni:
1. KT Ujung Baji
2. RBP
3. Tulolo Turungkana Ujung Baji
4. Remes Lailatul Qadri,
5. RM Baitul Maqdis
6. DKR Sanrobone
7. PIK-R Nurul Insan Je’ne
8. DPK-BKPRMI Sanrobone
9. KPP GOWA,
10. Komunitas Senja Adventure.
Lebih jauh diungkapkan Alimuddin, “Dan saya sangat berterimakasih juga kepada pemerintah, Pak Ahmad Jais, Dinsos, Dinas Kesehatan, Pak wakil Bupati, Perwakilan wakil gubernur Sul-Sel dan masyarakat yang sudah menyempatkan waktunya untuk mengjenguk adek Muhammad Anugrah, semoga Allah Azza Wajalla sentiasa memberikan kemudahan dan kesembuhan buat Muhammad Anugrah”. Ungkapnya lagi.
“Saya juga minta doanya dari masyarakat, semoga IPTP kedepannya bisa memiliki akte notaris dan terdaftar di Kesbangpol,agar kami lebih mudah membantu masyarakat yang kurang mampu..
karena IPTP Lahir dari masyarakat untuk masyarakat”. Tutup Alimud



