SULSELBERITA.COM. Takalar - Sekolah Sepak bola (SSB) Asri Akbar akhirnya resmi menggelar latihan perdana, di lapangan Ranggong Dg Romo, Kamis (6/8/2020) sore.
Bupati Takalar Syamsari Kitta sebelumnya meresmikan Yayasan Sepak Bola Asri Akbar di Lapangan Olahraga Ranggong Daeng Romo, Bilacaddi, kecamatan Pattalassang, Selasa 30 Juni 2020.
Yayasan Sepak Bola yang akan diasuh langsung oleh Asri Akbar ini, akan mendidik dan melatih talenta- talenta muda di Takalar untuk menjadi pemain professional. Dalam sambutannya, Syamsari mengatakan, sudah lama mengenal Asri Akbar sebagai pemain yang malang melintang di jagad sepak bola Indonesia.
“Pak Asri Akbar adalah pemain professional yang kita tahu bersama, makanya saya sangat mendukung ketika ada rencana untuk mendidik anak- anak kita menjadi pemain professional,” kata Syamsari bersemangat.
Untuk sementara, Syamsari menyilahkan Asri Akbar bersama timnya melakukan latihan di Lapangan Olahraga Ranggong Daeng Romo sembari menunggu fasilitas lapangan yang akan dibangun. Apalagi kata dia, di lapangan ini akan dibangun sejumlah fasilitas olahraga sehingga menjadi tempat yang representatif bagi masyarakat Takalar.
Saat ditemui, Asri Akbar bersama anggota SSB dilapangan Ranggong Dg Romo sore tadi, menyampaikan jika dia dan anak2 binaannya sudah memulai latihan perdana.
“Alhamdulillah sore ini, kami telah menggunakan lapangan Ranggong Dg Romo ini latihan,” ungkap Asri.
Asri akbar sangat berterima kasih kepada pemerintah kabupaten Takalar, yang telah memberikan kepercayaan untuk menggunakan lapangan ini
”Terima kasih buat bapak Bupati Takalar atas perhatian dan dukungan serta kepercayaan kepada yayasan kami, untuk memanfaatkan fasilitas ini, semoga kedepan kami juga mampu berbuat untuk butta panrannuangku, harapan kami kelak akan lahir talenta- talenta berprestasi yang bisa bersaing di kancah nasional atau internasional dan bisa mengharumkan nama daerah yg kita cintai bersama,” tambah Asri Akbar.
Adapun Jadwal Latihan SSB Asri Akbar
Senin-rabu-jumat
Pukul 15.45 ( Badha Azhar)
Pelaksana harian
Coach : Asri Akbar
Asisten pelatih 1 : Deny Tarkas
Asisten pelatih 2 : Adi melon
Sekadar diketahui, sebelum diberi nama lapangan Ranggong dg Romo dan dimanfaatkan menjadi gelanggang olahraga, tempat ini tak terurus dan menjadi asset mubazzir, Masyarakat menamainya lapangan paccea. Padahal, di lokasi ini sempat dibangun Stadion Sepak Bola di era Bupati Ibrahim Rewa yang menelan anggaran cukup pantastis tetapi mangkrak.