Silahkan Pulang, Kasihan Anaknya Pak

48

SULSELBERITA.COM. Boyolali. Untuk menjaga wilayah tetap kondusif, Anggota Koramil 18/Kemusu Kodim 0724/Boyolali Serda M Al Amin melaksanakan patroli keamanan di wilayah sekaligus komunikasi sosial dengan warga memberikan sosialisasi pentingnya memakai masker dan menerapkan pola hidup sehat ditengah wabah Covid 19. Senin (03/08).

Untuk mengantisipasi penyebaran virus corona yang terjadi di Kecamatan Kemusu khususnya di wilayah pasar, Serda M Al amin turun tangan langsung dan menegur serta mengingatkan warganya yang belum peduli akan kegunaan masker.

Advertisement

Terlihat di sekitar pertokoan Kecamatan Kemusu, Serda M Al Amin ini menegur dan langsung menyuruh warga yang tidak memakai masker untuk segera memakainya ataupun membeli masker, bila tidak disuruh pulang. Terlebih warga tersebut membawa anak nya yang masih balita.

“Bapak kalau tak mau pakai masker silahkan pulang saja! kasihan anaknya pak, sekarang ini virus corona masih terus mambayangi dan warga yang terpapar juga terus meningkat.” Tegur Serda Amin
Terlihat warga juga mengiyakan ajakan anggota Koramil 18 Kemusu dengan membeli masker yang ada di sekitar pertokoan.

“Iya pak saya akan membeli masker untuk anak saya juga, tadi saya lupa tidak bawa.” Ujar warga
Mendisiplinkan diri dalam mematuhi anjuran pemerintah tentang pencegahan Covid 19 melalui protokol kesehatan adalah penting tentu saja demi kepentingan bersama-sama.

(Kemplu)