Agenda Muscab Menjadi Fokus Pembicaraan

156

SULSELBERITA.COM. SINJAI - Koordinator MPK PC HMI Cabang Sinjai yang juga sekretaris umum periode HMI Cabang Sinjai periode 2016-2017, Nisar Akib, Ketua umum periode 2016-2017, Muhammad taslim, Ketua bidang PAO, Asrul Budi, Wasekum PTKP, Ihwan nasrun dan Ketua bidang lingkungan hidup Arjuna HMI Cabang Sinjai periode sebelumnya (2016-2017). Hadir pula salah satu inisiator HMI Cabang Sinjai, Sirajuddin bersama perwakilan senior HMI Cabang Sinjai, Ismail Hamzah dalam pertemuan itu yang berlokasi disalah satu warung kopi di jalan Tondong Kecamatan Sinjai Utara. Rabu (08/07/2020.)

Adapun pembahasan dalam pertemuan tersebut adalah membicarakan persoalan agenda musyawarah cabang (Muscab) HMI Cabang Sinjai, mengingat kepengurusan sekarang (masa periode 2018-2019) telah lewat masa periodenya sehingga hal ini penting menjadi fokus perhatian bersama demi kelanjutan roda organisasi dan jalannya regenerasi kepengurusan di HMI Cabang Sinjai.

Advertisement

"Pengurus HMI Cabang Sinjai periode sekarang sudah harus mengagendakan Muscab dalam waktu dekat untuk mengakhiri masa pengabdiannya agar  supaya lahir generasi baru sebagai pelanjut tongkat estafet" kata Koordinator MPK PC HMI Cab Sinjai, Nisar Akib

Selain itu salah satu inisiator HMI Cabang Sinjai, Sirajuddin juga menyampaikan bahwa soal masa periode yang sudah lewat di kepengurusan HMI Cabang Sinjai periode 2018-2019 para stakeholder HMI Sinjai mesti mendesak pengurus cabang agar melaksanakan Muscab untuk memilih ketua umum baru

" Perlu kita ketahui bersama budaya seperti ini jangan dirawat, kasihan kader-kadernya dan lembaga juga menjadi stagnan"tuturnya

Berdasarkan hasil pertemuan tersebut semua yang hadir sepakat untuk meminta kepada Ketua umum dan pengurus agar segera melaksanakan Musyarawah Cabang dan apabila belum ada sikap ataupun keputusan dari pengurus HMI Cabang Sinjai maka masalah ini akan kembali dikonsolidasikan.

(Red)