Kunjungan Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sosialisasikan New Normal Dan Lomba Menyanyi Yang Digelar Polda Sulsel

49

SULSELBERITA.COM. Takalar - Kunjungan silaturahmi yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Tamalate Aipda Risal adalah sebagai wujud polri dalam menjalin komunikasi dan kerjasama masyarakat dalam menjaga Kamtibmas dan memelihara Harkamtibmas diwilayah hukum Polsek Galut.

Dalam Silaturahmi kali ini berbeda dari sebelumnya, karena selain memberikan himbauan Program New Normal dan Pesan-Pesan Kamtibmas ditengah Covid-19 masih ada, Bhabinkamtibmas juga mensosialisasikan kepada warga masyarakat program Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan terkait lomba menyanyi yang akan digelar dengan jenis lagu-lagu daerah yang akan dilombakan yang dimulai tanggal 5- 15 Juni 2020 secara virtual.

Advertisement

Aipda Risal Selaku Bhabinkamtibmas Desa Tamalate dalam kesempatannya menyampaikan bahwa kehadiran kami selain mensosialisasikan program New Normal ke masyarakat kami juga menyampaikan Program Kapolda Sulsel untuk Warga yang ingin ikut pada kegiatan lomba menyanyi lagu Daerah secara Virtual," ujar Aipda Risal.

"Alhamdulillah ada salah satu warga yang bersedia dan bersyarat mengikuti lomba tersebut,"ungkap Bhabinkamtibmas Aipda Risal saat memberikan sosialisasi di Dusun Soreang, Desa Tamalate, Kec. Galesong Utara, Kab. Takalar. Selasa (9/5/2020).

Aipda Risal juga menambahkan bahwa program New Normal ditengah Pandemi yang masih ada dibolehkan kembali beraktivitas seperti biasa, tetapi harus mematuhi Protokol Kesehatan. Diantaranya, menjaga jarak, Selalu memakai masker serta mencuci tangan dengan benar menggunakan sabun, dan membiasakan diri berprilaku hidup bersih dan sehat, agar bertujuan untuk mencegah penyebaran dan memutus mata rantai virus corona atau Covid-19,"imbuhnya.