Bhabinkamtibmas Desa Lempangang Berbagi Berkah untuk Warga Pra Sejahtera

SULSELBERITA.COM. Gowa, — Sebagai bentuk kepedulian ditengah situasi pandemi virus corona, Bhabinkantibmas Desa Lempangang Polsek Bajeng Polres Gowa Aipda Ahmad Zubair mengunjungi warga kurang mampu dan memberikan bantuan berupa sembako, Jumat (14/05/2020).

Dalam kesempatannya, Aipda Ahmad Zubair mengunjungi warga kurang mampu di Dusun Bontoboddia dan Dusun Bontomanai Desa Lempangang Kec. Bajeng Kab. Gowa dan berikan bantuan sembako berupa Beras, Minyak Goreng, Indomie, Teh, Gula Pasir.

Bacaan Lainnya
Dirgahayu Republik Indonesia

“Mudah-mudahan dengan bantuan ini, warga sedikit terbantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari ditengah Pandemi Covid-19 ini,” harap Aipda Ahmad Zubair.

Kapolsek Bajeng Iptu Sunardi, SH, MH di tempat terpisah mengatakan,”Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian keluarga besar Polsek Bajeng terhadap warga, khususnya yang terdampak pandemi Virus Corona,”kata Kapolsek.(**)

Pos terkait