Petugas Posko Gugus Tugas Covid-19 Galut Lakukan Pemeriksaan Dan Penyemprotan Kendaraan yang Masuk Takalar

SULSELBERITA.COM. Takalar – Petugas Posko Gugus Tugas Terpadu diwilayah Kecamatan Galesong Utara melakukan kegiatan penyemprotan Cairan Disinfektan dan Pemeriksaan Kendaraan yang melintas masuk dari arah makassar ke Takalar, guna mengantisipasi dan mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 masuk kewilayah Takalar, yang bertempat dijalan poros Galesong Utara depan puskesmas Aeng Towa, Desa Aeng Towa, Kec. Galesomg Utara Kab. Takalar. Senin, (20/4/2020) sore.

Kegiatan tersebut, dilakukan sebagai upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19 atau Virus Corona masuk ke daerah Takalar.

Bacaan Lainnya
Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia

Adapun beberapa pemeriksaan yang dilakukan Para petugas Tim medis dari puskesmas Kec. Galesong Utara. Seperti, memeriksa suhu tubuh para pengendara, apakah normal atau tidak. Dan para petugas lainnya juga melakukan penyemprotan Disinfektan kepada para pengendara yang melintas.

“Jadi Tim Medis dari Puskesmas yang didampingi aparat Keamanan Polsek Galut dan TNi Melakukan Pemeriksaan Suhu tubuh dengan menggunakan Alat infared termometer bagi para pengendara yang melintas dan melakukan Penyemprotan Cairan Disinfektan.”ujar Petugas Polsek Galut

Lanjut dikatakannya lagi, bagi Suhu tubuh yang tidak Normal atau apabila suhu badan melebihi batas normal disarankan untuk kembali. Dan apabila yang bersangkutan hanya melintas diwilayah Kabupaten Takalar maka hanya di semprotkan cairan diseinfektan pada kendaraanya. Tetapi apabila pengendara bertujuan berkunjung di wilayah Takalar setelah didata, akan dilakukan penyemprotan hansanitizer serta  dilakukan penyemprotan dengan disinfektan terhadap kendaraan yang digunakan”, tambanya lagi.

Selain itu, Tim Gugus Posko pengamanan melakukan pendataan bagi pengedara yang melintas, bagi warga yang datang dari luar daerah, untuk diserahkan ke pemerintah Kecamatan dan Kabupaten untuk dilakukan pengawasan lebih lanjut.

Untuk Diketahui, Personil Tim Posko Gugus terpadu yang bertugas melakukan pengamanan,

Regu I .
1. Aipda Syafaruddin
2. Brigpol Anwar Tayang
3. Bripda Hartati
– Anggota TNI :
1. Serka Syafaruddin
2. Serda Tamrin
– BPDB Takalar :
1.Bpk Basri
– Pegawai puskesmas :
1. Pr. Fitria
2. Pr. Erni dan
Petugas Satpol PP Sebanyak 2 Orang.

Pos terkait