Personil Polsek Galut Bekerjasama Dengan Satgas Desa Aeng Batu-Batu Lakukan Penyemprotan Disinfektan

72

SULSELBERITA.COM. TAKALAR - Berbagai Upaya yang dilakukan Pihak Personil Polsek Galesong Utara dalam mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 agar tak menyebar secara luas dikalangan masyarakat Indonesia khusunya di Galesong utara.

Personil Polsek Galesong Utara yang bekerjasama dengan pemerintah Desa melalui Satgas Desa Aeng Batu-Batu melakukan kegiatan penyemprotan Cairan Disinfektan kerumah-rumah warga, guna mengantisipasi penyebaran virus ini.

Advertisement

Bhabinkamtibmas Desa Aeng Batu-Batu Bripka Abdul salam didampingi Kanit Shabara Aipda Syamsuddin disela-sela kegiatannya, menyampaikan kerjasama yang kami lakukan ini dengan melibatkan beberapa pihak termasuk Satgas Desa Aeng Batu-Batu serta Babinsa demi memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid -19 diwilayah Galesong Utara.

"Penyemprotan Disinfektan kerumah-rumah warga kami lakukan 2 minggu 1 kali selama masa pandemik wabah virus corona, hal ini sebagai langkah mencegah dan mengantisipasi penyebarannya." Ungkap Bhabinkamtibmas Bripka Abdul Salam.Minggu, (19/4/2020).

Lanjut dikatakanya lagi, jadi sinergitas Pemdes melalui Satgas Desa Aeng Batu-Batu dengan personil Polsek Galut serta Babinsa dengan Slogan" Bersama Kita Perangi Covid-19" ini akan kami terus lakukan sampai wabah virus ini berkahir.

Untuk Diketahui, Kegiatan Penyemprotan Cairan Disinfektan kerumah-rumah Warga Desa Aeng Batu-Batu, nantinya akan dilakukan juga Pembagian sembako bagi masyarakat kurang mampu dengan anggaran bersumber dari Dana Desa Aeng Batu-Batu.