SULSELBERITA.COM. Takalar - Jelang Musyawarah Daerah XIV Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kab Takalar yang akan berlangsung pada tanggal 7-8 Desember 2019 M/10-11 Rabiul Akhir 1441 H berpusat di Pusat Dakwah Muhammadiyah Takalar semakin menegangkan bagi 24 Calon Tim Formatur yang di nyatakan lolos berkas oleh ketua Panitia Pemilihan Musyda PDPM takalar Nasrullah Sijaya.
Menurut Nasrullah Sijaya, mengungkapkan 'Seleksi berkas dan syarat umur telah menggugurkan 10 orang dari 34 calon tim formatur yang di rekomendasikan oleh Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah se Takalar," ungkap Penjabat sekdes Tamasaju ini.
Di tempat terpisah ketua panitia pelaksana musyda XIV PDPM takalar Abd.Wahid menyampaikan bahwa Musyda kali ini sangat berbeda dari sebelumnya karena jumlah peserta penuh sekitar 60 Ranting setiap ranting 2 orang peserta, 10 Cabang setiap cabang 4 orang peserta dan unsur PDPM sekitar 32 Pimpinan, jumlah total 192 Suara yang akan di perebutkan oleh 24 Tim Formatur.
Kegiatan Pra Musyda turnamen Futsal Ahmad Dahlan Cup I 2019 juga telah masuk babak final, 2 Tim Futsal Daeng FC Pattalassang dan Petor FC Galut berlaga memperebutkan juara 1 dan 2 di lapangan futsal Pertamina kalabbirang Kamis, 5/12/2019, sedankan Lomba karya tulis ilmiah 8 peserta yang di pastikan akan mendapatkan piagam penghargaan.