Begini Sosok Almarhum Kepala Dusun Bonto Ramba dimata Kapolsek Bajeng Gowa

SULSELBERITA.COM. Gowa-Mendengar kabar duka tentang meninggalnya salah Kepala dusun Bontoramba, desa Manjalling, Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa Almarhum Abd. Hamid Daeng Nai, Kapolsek Bajeng Iptu Hasan Fadhlyh, SH, segera mendatangi kediaman Almarhum Kamis (21/11/2019) sore.

Selain datang melayat, orang nomor satu di Bajeng itupun terlihat berdiri dibagian terdepan mengusung keranda jenazah Almarhum, dengan mengenakan seragam lengkap.

Kepada media ini, Kapolsek Bajeng, Iptu Hasan Fadlyh, SH, mengaku sengaja mengusung jenazah Almarhum karena merasa kehilangan sosok orang tua yang selalu menebar keceriaan dan banyak memberi makna tersendiri terkhusus untuk dirinya.

Saya mengantarkan beliau betul betul karena saya merasa kehilangan, sosok kepala dusun sekaligus orang tua yang selalu ceria dan selalu menemani saya tiap kali bertandang ke desa Manjalling, Almarhum adalah sosok orang tua yang selalu ceria dimanapun ia berada, dan almarhum selalu membawa keceriaan terkhusus buat saya pribadi,ucap Kapolsek.

Bacaan Lainnya
Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia

“Kami turut berduka cita atas berpulangnya ke rahmatullah almarhum Kepala Dusun Bontoramba, Bapak Ahmad Dg Nai serta keluarga diberi ketabahan, dan amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT,” tutupnya.

Pos terkait