Jelajahi Bumi Alam Pattallassang, Goweser KCC Sinjai angkat Jempol

479

SULSELBERITA.COM. Gowa-Ribuan pesepeda  Fhinis meramaikan kegiatan Gowes "Jelajah Alam Bumi Pattallassang" di Kabupaten Gowa, Minggu (10/11/2019) siang.

Kegiatan tersebut dihelat dalam rangka memperingati Hari Pahlawan dan menyambut Hari Jadi Gowa (HJG) Ke-699 tahun 2019.

Advertisement

Event adrenalin ini menempuh jalur lintasan turunan dan tanjakan yang mengelilingi kawasan pedesaan di Kecamatan Pattallassang dengan panjang lintasan 25 km.

Kegiatan ini dihelat Ormas Laskar Merah Putih bersama Tunu Janna Community (TJC).

Ketua KCC SINJAI  menjelaskan, rute event Jelajah Alam Butta Pattallassang yang disiapkan oleh  pihak Panitia cukup menantang.

Karena menempuh alam dan medan yang beraspal, bebatuan, tanjakan dan turunan.

Kesemuanya tantangan itu disiapkan untuk memacu adrenalin serta melihat skill dan kekuatan para bikers dalam mengasah kemampuannya berjelajah alam.

"Sehingga dapat menikmati jalur yang dilalui dengan tidak memaksakan diri agar tidak terjadi hal-hal yang diinginkan," jelasnya.

Pantauan di lapangan, ada beberapa peserta yang dievakuasi karena tidak sanggup melanjutkan perjalanannya sampai ke finish.

Para peserta yang tumbang ini terpengaruh stamina goweser yang tidak mampu dan juga karena sepeda yang trouble.

Salah satu bikers dari KCC SINJAI  Muh Risal angkat jempol dengan jalur yang disiapkan panitia.

Menurutnya, cukup menantang karena jalur yang dilewati ditemukan hamparan jalan batu menanjak, pepohonan plus pegunungan yang kemiringan 60-80 derajat sehingga dituntut stamina yang ekstra serta memiliki sejumlah trek sepeda gunung yang menantang, mulai dari tipe cross country (XC), all mountain (AM), hingga mini down hill (DH) dengan berbagai tingkat kesulitan dan karakteristik.Menurutnya

Hal senada disampaikan Goweser KKC Sinjai Faisal Yusuf berharap semoga event seperti ini dapat berlanjut di Kabupaten Gowa dan semoga dapat menjadi event tahunan bagi kami dalam memperingati Hari Pahlawan dan HJG,"

Dalam Kegiatan tersebut pihak panitia menyediakan door prise dengan hadiah utama berupa 4 unit sepeda serta berbagai hadiah hiburan menarik lainnya.

Acara ini dihadiri oleh Kadispora Gowa, Muhammad Fajaruddin, Wakil Ketua 1 DPRD Gowa, Andi Tenri Indah.