Fasilitas Parkiran RSUD Padjonga Dg Ngalle Takalar Dirusak OTK

SULSELBERITA.COM.  Takalar –  Beberapa orang tak dikenal (OTK) tiba tiba saja datang mengamuk di dalam area parkir resmi RSUD Padjonga Dg Ngalle,  yang terletak pas di depan Rumah sakit hari ini sekitar pukul 17.10. Wita. Selasa (13/8/2019).

Para pelaku yang jumlahnya beberapa orang datang dengan mengendarai sepeda motor, yang langsung masuk ke dalam area parkir dan melakukan pengrusakan fasilitas Parkir.

Bacaan Lainnya
Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia

Rombongan pelaku tersebut, merusak. beberapa fasilitas parkir, seperti Tiang lampu taman sebanyak 8 tiang yang di patahkan dan di robohkan, 2 buah portal,1 buah Camera CCTV, serta kaca pos pintu keluar.

Sampai berita ini diturunkan, motif dan siapa para pelaku yang melakukan perussakan tersebut,  belum dapat diketahui.

 

Pos terkait