Memeriahkan HUT Bhayangkara Ke-73,Polres Gowa Gelar Lomba Burung Berkicau yang Dipusatkan Di Polsek Bajeng Gowa

629

SULSELBERITA.COM. Bajeng-Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-73, Polres Gowa menggelar lomba burung berkicau memperebutkan piala Kapolres Cup yang di gelar di Polsek Bajeng, Minggu (30/6/2019).

Kegiatan lomba burung berkicau dibuka langsung oleh Wakapolres Gowa, Kompol Muh.Fadjri, S.Sos, MH yang turut dihadiri Dirnarkoba Polda Sulsel, Kombes Pol Hermawan dan PJU Polres Gowa.

Advertisement

Pada kesempatan tersebut, Dirnarkoba terlihat berbaur bersama peserta lomba burung berkicau, sekaligus menjadi peserta lomba.

“Informasi dari bagian pendaftaran, peserta ada yang dari Kabupaten Bone, Bantaeng, bulukumba, Makassar, Maros dan Kabupaten Jeneponto, Kita lombakan 31 Kelas, kegiatan ini tidak sekedar memeriahkan hari Bhayangkara, namun juga upaya meningkatkan sinergitas Polri dan masyarakat,"kata wakapolres.

Dalam kegiatan ini, berbagai jenis burung ikut dilombakan, mulai dari jenis Lovebird, Cucak Ijo, pleci, kacer, Murai batu, Kenari bebas, Kolibri, LB Paud, Kacer, LB Paud, Decu, Rio-rio dan lainnya.

Dalam acara ini terdapat 5 ( lima ) kategori perlombaan, yakni kelas Kapolres, kelas wakapolres, Kelas Kabag, Kelas Kasat serta Kelas Kapolsek dan kelas Kapolres dengan harga tiket Rp 100.000, untuk kelas Wakapolres harga tiket Rp 80.000 dan untuk kelas Kabag harga tiket Rp 60.000, untuk kelas Kasat harga tiketnya Rp 50.000 sedangkan kelas Kapolsek harga tiket Rp 30.000.

Untuk kelas Kapolres jenis burung yang dilombakan yaitu Lovebird, , Murai batu, Cucak ijo, LB Paud, Jenis burung untuk kelas Wakapolres sama dengan kelas Kapolres, Sedangkan kelas Kabag ada 6 jenis burung yang diperlombakan, yakni Lovebird,A, Murai batu, LB Paud, Kenari bebas, Cucak Ijo dan Love Bird.B, sedangkan Kelas Kasat ada 8 jenis burung yakni Kolibri, Pleci, Cucak ijo, Kenari bebas, Lovebird, A, Murai batu dan Lovebird, B dan untuk Kelas Kapolsek sama dengan Kelas Kasat.

Masih ditempat yang sama, Kapolsek Bajeng Iptu Hasan Fadlyh, SH, mengatakan,"Selain memeriahkan Hari Bhayangkara ke 73, tentunya dalam gelaran tersebut juga sebagai ajang mempererat silaturahmi antar pecinta burung berkicau ,” ujar Kapolsek