Meski Diguyur Hujan, Bhabinkantibmas Malino Turun Langsung Urai Kemacetan

624

SULSELBERITA.COM. Gowa - Cuaca hukan kini mengguyur beberapa wilayah di Sulawesi Selatan sejak Sabtu (08/06/2019) pagi ini, salah satunya di wilayah Kabupaten Gowa.

Kendati demikian, potret semangat pun tetap ditunjukkan oleh jajaran kepolisian di Polres Gowa, khususnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Advertisement

Hal itu dibuktikan dengan aksi Bhabinkamtibmas Malino Polsek Tinggimoncong Polres Gowa Bripka Ruslan Machmud, yang begitu bersemangat mencegah terjadinya kepadatan arus lalu lintas, dengan turun langsung melakukan pengaturan di jalan poros Karaeng Pado Kelurahan Malino Kecamatan Tinggimoncong, tepatnya di Kawasan Hutan Pinus Malino.

Banyak masyarakat yang berkunjung, yang memanfaatkan momen libur lebaran ini, jadi obyek wisata pun ramai dikunjungi oleh masyarakat, salah satunya Hutan Pinus Malino. Untuk itu, kita hadir memberikan pelayanan berupa rasa nyaman dan aman kepada masyarakat,” terang Bripka Ruslan.

Dalam kesempatan itu, Bripka Ruslan juga tak luput memberikan himbauan kamtibmas kepada para pengendara untuk senantiasa berhati-hati, mengingat cuaca dalam kondisi yang kurang baik.

“Kami menghimbau kepada masyarakat, khususnya pengunjung untuk senantiasa berhati-hati, dengan selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara,” ucapnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi menyampaikan apresiasinya kepada personilnya. “Semoga keberadaan personil di lapangan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tambahnya.

Kontributor: Ilham