Manfaatkan Lahan Tidur Milik Pemda, Lurah Bajeng Panen Padi Bersama Warga

305

SULSELBERITA.COM. Takalar - Sebuah terobosan dan inovasi kembali dilakukan oleh orang nomor satu di Kelurahan Bajeng Kec.Pattallassang. Kab.Takalar., pasalnya, dua petak lahan milik Pemda yang ada di samping dan belakang kantor Kelurahan Bajeng, yang selama bertahun tahun tidak termanfaatkan alias tidak di olah, di tangan Syafaruddin, lahan tersebut kini sudah menjadi lahan produktif.

Hasilnya, hari ini Kepala Kelurahan Bajeng, Kecamatan Pattallassang, Syafaruddin T. S.Sos, bersama warga melakukan panen padi di lahan milik pemda tersebut. Minggu, (17/3/2019).

Advertisement

Menurut Lurah Bajeng Syafaruddin T.S.Sos, bahwa dua petak lahan milik pemda tersebut, baru dikelola sejak dirinya menjabat sebagai lurah tahun 2018 yang lalu.

"Ini lahan sudah bertahun tahun tidak pernah diolah, namun saya berinisiatif mengolahnya sejak saya masuk menjabat sebagai lurah tahun 2018 kemarin, untuk pengolahannya, kami memberikan kepada warga setempat, dan hasilnya kita bagi dengan warga yang mengelola". Ungkapnya. (Minggu, 17/3/2019).

Lanjut di ungkapkan lurah Bajeng ini, "Jadi selama saya menjabat sebagai lurah, kita sudah tiga kali panen, dengan komoditas yang berbeda, seperti jagung kuning, lombok, dan padi. Kita juga sudah fasilitasi dengan sumur bor dan mesin pompanya, jadi setiap saat bisa ditanami apa saja. Untuk panen padi kita kali ini, hasilnya yang bagian kami, akan kami gunakan untuk bantuan bantuan sosial bagi warga kami yang membutuhkan". Tutup Syafaruddin.