Bupati Takalar Buka Posko Bantuan Kemanusiaan Untuk Palu dan Donggala

248

SULSELBERITA.COM. Takalar - Usai upacara Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Takalar H. Syamsari,S.Pt.,MM Launching Posko Bantuan kemanusiaan gempa dan tsunami yang berlokasi di Galery Kantor Bupati Takalar. Senin (1/10/2018) pagi.

"Posko kemanusiaan ini diharap mampu meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah gempa dan tsunami di sekitar Sulawesi Tengah". Harap Bupati Takalar H. Syamsari saat melaunching Posko kemanusiaan tersebut.

Launching posko tersebut dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Takalar bersama Anggota, Ketua DPRD Kab. Takalar H. Jabir Bonto,SE.,MM, Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Takalar DR. Hj. Irma Indriani, S.Pi.,M.Si bersama Anggota, Pj. Sekkab. Takalar Drs. H. Arsyad, MM, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kab. Takalar Hj. Hamsiah Arsyad,SH bersama Anggota, Danyon 726 Tamalatea Letkol Inf. Prasetyo Ari Wibowo,S.Sos.,M.I.Pol, Anggota Forkopimda, serta para Pimpinan OPD lingkup Pemkab. Takalar.