Wakili Pj. Bupati Takalar, Sekda Launching Aksi Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan IV Tahun 2024

25

SULS3LBERITA.COM. Takalar - Diskominfo-SP, 27 September 2024. Bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Sekretaris Daerah Muh. Hasbo, S.STP,. M.AP, M.I.Kom mewakili Pj. Bupati Takalar melaunching Aksi Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan IV Tahun 2024 pada Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Regional Makassar, Jumat 27 September 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Mentor masing-masing Reformer yaitu Drs. Dirwansyah, AP Sekretaris Dinas Koperasi, UMKM dan Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab. Takalar dengan judul aksi perubahannya "Panrannuangku" Pusat Kerajinan dan Produk Unggulan Kab. Takalar, Irmawati Irwan S.STP, M.Si Kepala Bidang PPED Bappelitbangda Kab. Takalar, dengan judul aksi perubahannya "Si Pandai Merenda" Kolaborasi Pengelolaan Data dan Informasi Terintegrasi dalam Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah dan Inriani Apsari Dewi. R, STP, MP Kepala Bidang Perbendaharaan BKAD Kab. Takalar dengan judul aksi perubahannya "Opsi SP2D Ta'" Optimalisasi Pelaporan dan Evaluasi Surat Perintah Pencairan Dana di Takalar.

Advertisement

Sekda Takalar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para peserta diklat Pelatihan Kepemimpinan angkatan IV Tahun 2024, dan dengan di launchingnya kegiatan ini tentu kita ingin ada aksi perubahan yang lebih baik kedepannya.

"Kami berharap aksi perubahan untuk jangka pendek, menengah dan jangka panjang segera dilakukan aksi perubahannya dimana untuk jangka pendek sudah terealisasi dan untuk jangka menengah segera dikembangkan dari level kecamatan menjadi level kabupaten dan dapat menjadi kebijakan nasional" jelasnya.

Diakhir sambutannya disampaikan bahwa Pemerintah Kab. Takalar mendorong seluruh jajaran ASN membersamai dan mendukung tiga aksi perubahan ini, jika ini berjalan dengan baik maka akan mempermudah pelayanan.