Addatuang Sidenreng Sawitto Kembali Gelar Family Gathering

217

SULSELBERITA.COM. Sidrap.  Family Gathering Addatuang Sidenreng
Memilih tempat yang suasananya tenang, adem, tempatnya luas dan tidak jauh dari kota adalah dambaan penikmat wisata berakhir pekan.hal. inilah sehingga keluarga besar Addatuang Sidenreng,dan Addatuang Sawitto sejak jumat 6 September 2024 memilih Taman Wisata alam Ladoma di Bacukiki kota Pare-Pare melaksanakan Family Gatering.

Kegiatan ini rutin dilakukan setiap bulan karena rumpun keluarga yang selama sebulan beraktivitas membutuhkan rileks untuk mengembalikan semangat kerja hal tersebut dikemukakan Andi Akbar Maggalatung ketua Lembaga Adat Addatuang Sidenreng.

Advertisement

Kegiatan Family gathering ini juga dirangkaikan dengan arisan bulanan serta rapat persiapan pelaksanaan Hari ulang tahun ke12 penobatan Addatuang Sidenreng XXIV YM Andi Patiroi Pawiccangi pada tanggal 20 bulan Desember 2012 yang juga bertepatan dengan hari penobatan Ir.Andi Roidah Patiroi, M.Si pada tahun 2020 sebagai Addatuang Sidenreng XXV menggantikan ayahandanya yang telah mangkat.

Dalam rapat itu disepakati Andi Sukri Baharman Arung Batu sebagai ketua panitia pelaksana.Hadir pula dalam acara itu Hj. Andi Tenri Esa Pabbekka Arung Otting, Andi Rosnani Akkarungeng Labempa, Andi Mangkau Makkulawu Matowa Aliwuwu, Andi Ma'me Cabamba bersama rumpun keluarga Pabbicara Massepe serta majelis Adat dan Lembaga Adat addatuang Sidenreng. Sementara itu Owner Taman Wisata Agro Ladoma Andi Wahyu bersyukur rombongan Addatuang Sidenreng dan Addatuang Sawitto berkenan untuk datang berkunjung bahkan menginap di Taman Wisata Agro Ladoma yang sementara dalam proses pembenahan penambahan fasilitas dan sarana hiburan.(akb)