Hari Ini, Udhien Leaders Luncurkan Lagu Terbaru “Tena Pangrekengnu

81

SULSELBERITA.COM. Makassar –– Penyanyi daerah Bugis Makassar Udhien Leaders kembali meluncurkan singel terbarunya. Lagu yang diberi judul Tena Pangrekengnu ini mulai tayang hari ini di YouTube, Minggu (27/11/22).

Lagu Tena Pangrekengnu bercerita tentang seorang istri yang tidak mensyukuri perjuangan suaminya dalam mencari nafkah dan membahagiakan istrinya.

Advertisement

Manajemen Tri Production sangat berterimakasih antusias masyarakat untuk ditayangkannya lagu tersebut.

“Alhamdulillah kita sudah luncurkan dan sudah dapat dinikmati masyarakat pecinta lagu daerah. Sebelumnya sudah banyak yang bertanya-tanya kapan peluncurannya,” ungkap Irfan Taslim Pimpinan Tri Production sekaligus Pencipta lagu Tena Pangrekengnu bersama Haris Dg. Situru saat diwawancarai awak media, Minggu (27/11/22).

Irfan juga membeberkan, jika lagu ini sangat pas dinyanyikan Sang Maestro lagu daerah Bugis Makassar Udhien Leaders.

“Luar biasa karakter vokal Deng Rewa (Sapaan akrab Udhien Leaders). Selain daya tarik lirik kata-katanya yang sarat makna tentunya kekuatan lagu ini ada pada penyanyinya,” terang Irfan.

Irfan juga mengungkapkan, sebelumnya bulan lalu juga sudah meluncurkan lagu berjudul Toddopulia yang dinyanyikan Rizal Dg. Bila.

Tidak hanya itu, Tri Production sudah melirik lagu yang dapat dinikmati seluruh masyarakat Indonesia. Pasalnya, dalam waktu dekat ini Tri Production akan meluncurkan lagu berbahasa Indonesia bergenre pop dangdut.

“Kami terpikir untuk merambah dunia musik nasional, inshaa beberapa Minggu ke depan kami akan luncurkan lagu baru bergenre pop dangdut,” tambah Irfan.

Diketahui, bahwa Udhien Leaders merupakan artis Bugis Makassar dan tembang lagunya hingga saat ini masih tetap eksis dihiburan bahkan setiap ada hajatan, lagu Udien leaders tak pernah ketinggalan dibawakan oleh penyanyi lainnya.

Tembang Lagu Udien leaders yang hits hingga kini yakni, “Punna Sirikku Latappela, Salasaku, Biseang Tamatamparang, Nakkuku dan Engka Nogaro Decekku.

(*)