HMI Komisariat FKM UMI, salurkan bantuan HMI Cabang Makassar ke masyarakat

SULSELBERITA.COM. MAKASSAR – Pandemi Virus Corona sangat berdampak kepada kehidupan masyarakat. Berbagai usaha dan aktivitas warga tidak berjalan normal. Tidak sedikit warga yang kehilangan matapencahariannya.

Maka dari itu, Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat FKM UMI melalui bantuan dari HMI Cabang Makassar ikut membantu warga yang terdampak bencana Virus Corona ini dengan memberikan paket sembako.

Bacaan Lainnya

Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025

Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025

“Kehidupan masyarakat kalangan menengah ke bawah semakin sulit akibat bencana dari Pandemi Virus Corona ini,” kata Muh. Ihram selaku Ketua HMI Komisariat FKM UMI, Jumat (17/4/2020).

Dia mengungkapkan, sembako yang HMI Komisariat terima merupakan bantuan dari HMI Cabang Makassar yang memang diperuntukkan untuk masyarakat serta mengapresiasi HMI Cabang Makassar atas bantuan yang diberikan.

“Kami sangat mengapresiasi dan bersyukur atas bantuan dari Cabang, dengan ini Setidaknya kami dapat sedikit meringankan beban masyarakat ditengah pandemi,” ujarnya.

Bantuan itu diberikan kepada masyarakat yang berprofesi sebagai tukang becak dan pemulung. Kegiatan bakti sosial seperti itu akan terus dilakukan selama Pandemi Virus Corona.

“Semoga kegiatan kami ini dapat meringankan beban mereka yang tidak mampu dan terdampak bencana Virus Corona ini,” kata Supardin, salah satu kader HMI Komisariat FKM UMI.

Pos terkait