Gandeng BRI, Sat Latas Polres Gowa Gelar VICON, MOU, dan Program Keselamatan 2020

137

SULSELBERITA.COM. Gowa, -- Siang ini Sat Lantas Polres Gowa Mengadakan Vicon,MOU,dan Louncing program Keselamatan 2020 terkait Operasi Keselamatan Lipu 2020 tentang Pendemi virus Covid 19 Di ruang Vicon Polres Gowa Rabu 15/04/2020 pukul 10.00 wita.

Dalam Hal ini Korlantas mabes polri memprogramkan bantuan polri kepada masyarakat yang terdampak pendemi Covid 19 dimana bantuan di fokuskan kepada masyarakat,Sopir,ojek, kernet dll.

Program Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH, perwira Sat Lantas Polres Gowa, Pimpinan Cabang Bri Sungguminasa Bapak Yogi Pramudianto sekundro bersama staf dan beberapa perwakilan Pengemudi angkutan umum,Tukang ojek Konvensional yang berada di kabupaten Gowa.

AKP Mustari SH Mengungkapkan tujuan Program kegiatan tersebut adalah untuk memberikan pemenuhan kebutuhan pokok dan kebutuhan rumah tangga bagi penduduk yang terganggu mata pencariannya akibat dampak virus Covid 19.

Di lain pihak Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola S.IK Prinsip dan Mekanisme dari pelaksanaan program ini adalah melaksanakan program keselamatan. Program Ini seperti program kartu pra kerja yang disebut program Keselamatan. Program ini adalah suatu kegiatan yang mengkombinasikan bantuan sosial dan pelatihan, tutup Kapolres Gowa.(**)