DPP dan DPD Laskar Anti Korupsi Indonesia Sulsel Gelar Pertemuan

893

SULSELBERITA.COM..Makassar - Pertemuan gelar rapat bersama pada rencana audiensi anggota Dewan Pimpinan Daerah Laskar Anti Korupsi Indonesia ( DPD LAKI ) Sulawesi Selatan di Jl. Hertasning Senin, 09/03/2020

Pada pertemuan tersebut juga membahas tentang rencana kunjungan kerja ( kunker ) ke beberapa Kantor, baik kunjungan ke Polda Sul-sel, Kantor Gubernur, Kejati dan beberapa instansi lainnya.

Advertisement

" Abdul Malik, sebagai Ketua DPD LAKI Sulawesi Selatan, menyampaikan bahwa dalam pertemuan ini, kami akan turun bersosialisasi ke masyarakat,
memberikan edukasi hukum kepada masyarakat sekaligus peningkatan sumber daya manusia.

" Disamping itu kami juga akan mengulas topik-topik pengenalan pencegahan tindak pidana korupsi baik datangnya dari Desa dan seluruh komponen Pemerintahan di Sulawesi Selatan, " ucapnya pada media ini 09/03/2020.

Ditempat terpisah, Pdt. Fareast Hiro Rombot, M.Th selaku Dewan Pimpinan Pusat Laskar Anti Korupsi Indonesia ( DPP - LAKI ) menyampaikan dalam rapat, bahwa pertemuan pada hari ini, intinya Selain membahas hal hal yang di atas, juga saling mempererat hubungan silaturahmi antara Pengurus DPP dan DPD LAKI
Sulawesi Selatan, sehingga semua anggota Laki saling mengenal satu sama lainnya.

" Selain dari pertemuan ini, juga dalam waktu dekat akan melakukan koordinasi perencanaan rakernas LAKI 2020 di Jakarta, dan menghadiri seminar yang diselenggarakan bersama LAKI dan Badan Advokasi Indonesia ( BAI ) di Balikpapan dengan tema, " Dampak dan strategi pembangunan ibu kota negara ( IKN ) menuju Indonesia maju bebas Korupsi," imbuhnya

Turut hadir dalam rapat pertemuan, salah satu Ketua DPP LAKI AKBP (Purn) Archelaus Limpong, SP.d, Ketua DPC Gowa Abdullah daeng. Sarro, dan beberapa anggota DPD LAKI Sulawesi Selatan.

Penulis: Sikki