Hadiri Rapat Tapal Batas Antara Dua Desa, Begini Himbauan Kapolsek Bungaya

394

SULSEKBERITA.COM. Gowa- Bertempat di Aula kantor camat Bungaya Kapolsek Bungaya AKP Misbahuddin S,Sos, didamping personil Bhabinkamtibmas Bripka Awaluddin dan Brigpol Abu bakar, hadiri pertemuan terkait tapal batas antara dua desa yaitu desa Rannaloe dan desa Buakkang, Jum'at (13/12).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Bungaya H.Muh.Natsir, S.Sos., Danposramil Bungaya Pelda Muh.Amin, Bhabinsa Buakkang Serda Abd.Azis, Bhabinsa Rannaloe Sertu Hasanuddin, Kepala desa Buakkang H.Burhan Dg.Bani, Kepala desa Rannaloe Alimuddin, Tokoh masyarakat, tokoh agama, masing - masing perangkat dua desa terkait.

Advertisement

Dalam sambutannya bapak Camat Bungaya H.Muh Natsir, mengajak kepada masing - masing kepala desa, agar dapat menyelesaikan masalah tersebut dengan kepala dingin m, mari kita selesaikan dengan musyawarah dan kekeluargaan, agar kepala desa dapat menghimbau masing - masing warganya terkait masalah tapal batas diserahkan kepada Pemerintah, jangan ada warga yang bertindak hingga melawan hukum. Tutur H.Muh.Natsir

Kapolsek Bungaya yang turut hadir dalam pertemuan tersebut mengatakan " pentingnya menjaga kerukunan dan persaudaraan satu sama lain, saya harap pemerintah dan tokoh masyarakat dapat menyelesaikan masalah ini dengan lebih bijaksana dan kekeluargaan, ajaknya

Kami harap masing - masing kepala desa, dapat menenangkan warganya, dan imbau warganya agar tidak mudah terprovokasi oleh pihak - pihak yang ingin merusak kedamaian antar warga di dua desa ini, jangan mudah di adumba oleh orang yang tidak bertanggung jawab, ucap Kapolsek

Pelda Muh Amin menjelaskan "Tugas kami adalah mengamankan wilayah menjaga, kedamaian di lingkungan masyarakat, terkait masalah tapal batas dua desa agar diselesaikan secepatnya oleh pemerintah, untuk menghindari gejolak di masyarakat, dan agar warga dapat kembali beraktivitas seperti biasanya. jelasnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa AKBP Boy FS  Samola, SIK,MH, sangat mengapresiasi atas sinergitas dan kekompakan TNI, POLRI dan CAMAT Bungaya, yang mempertemukan dua desa yang bertikai untuk membahas dan menyelesaikan masalah tersebut, sehingga tidak menimbulkan Konflik sosial di masyarakat yang berkepanjangan, demi keamanan dan ketentraman di lingkungan masyarakat.

Sumber: Humas Bungaya

Editor: Ilham