SULSELBERITA.COM. Takalar - Warga Dusun Ongkoa Desa Laikang Kec.Marbo Kab.Takalar, mengeluhkan fasilitas jalan yang ada di dusun mereka karena sudah bertahun tahun mengalami rusak parah.
“Jalan ini sudah lama rusak pak, sejak 5 tahun silam sampai sekarang belum kunjung diperbaiki oleh pemerintah dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum (PUD) Takalar. Bukan cuman saya yang keluhkan, tetapi ini juga dikeluhan oleh semua warga pengguna jalan,” kata Dg Rowa,salah seorang warga setempat. Sabtu, (8/6/2019).
Atas hal itu, Pemerintah Desa Laikang dalam Hal ini Sekretaris Desa Laikang Firman mewakili warga sekitar menaruh harapan besar kepada Pemerintah Takalar. Agar bisa secepatnya melakukan perbaikan jalanan rusak tersebut apalagi Penduduk Dusun Ongkoa Terbilang banyak sekitar 200 Jiwa.
“Kita kan, setiap tahun bayar pajak, wajar jika warga kami juga menuntut perbaikan jalan dan bisa menikmati jalan yang mulus. Kita juga takutkan kalau ada orang sakit apalagi kalau ada yang mau melahirkan. Kan Repot” Ucap Sekretaris Desa Laikang ini.
Sekedar diketahui bahwa jalan rusak tersebut, sekitar 500 meter. Saat ini sudah ada beberapa pengendara roda dua yang jatuh karena jalanan berlubang dan Kendaraan Roda 4 (empat) tidak bisa lewat mereka harus keliling kedusun pandala untuk sampai ke kota. “Dimusim hujan jalanan menjadi kubangan dan seperti persawan yang bisa ditanami padi,” Ungkap.Firman.