Tim TP4D Kejari Takalar Tinjau Proyek Pembangunan Tribun Alun Alun Kota

1193

SULSELBERITA.COM. Takalar - Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D), Kejaksaan Negeri Takalar, melakukan peninjauan dan pemeriksaan pekerjaan tribun alun alun kota, yang menggunakan anggaran pokok APBD Takalar. (Kamis, 7/12/2017).

Tim TP4D yang dipimpin langsung oleh ketuanya Akbar SH yang juga sekaligus Kasintel Kejaksaan Negeri Takalar,  di dampingi pula oleh pihak rekanan, PPK dan Tim PHO, memeriksa langsung setiap sudut sudut bangunan yang merupakan bagian dari pekerjaan yang dimaksud, untuk memastikan semua item pekerjaan yang termaktub dalam RAB sudah 100% selesai pengerjaannya.

Zumirrah Dg Naba PPK dalam proyek tersebut, yang ditemui di lokasi pemantauan oleh tim TP4D, menjelaskan kepada awak media ini "Kegiatan ini sementara diperiksa oleh tim PHO, jika tim PHO menyatakan sudah selesai 100%, maka kami akan bayarkan 100% kepada pihak rekanan".

Akbar SH kepada awak media ini mengatakan "Kita hanya sebatas melakukan monitoring evaluasi terhadap pelaksanaan PHO atas pekerjaan tersebut. Kita memonitor, apa ada kendala atau tidak, kita monitor progres dari kemajuan pekerjaan, apa selesai tepat waktu atau bagaimana, dari hasil monitoring kontrak berakhir 23 Desember 2017, dan ternyata pekerjaan lebih cepat selesai dari yang direncanakan, tahapannya kita kasi kesempatan pada tim PHO untuk melakukan pemeriksaan terhadap hasil pekerjaan, nanti dari hasil tim PHO akan kita evaluasi bersama PPK dalam kegiatan rapat monitoring dan evaluasi". Jelas Akbar. (Kamis, 7/12/2017).