Ribuan Warga Galesong Hadir Nobar Film “G-30S/PKI Bersama Koalisi Rakyat

408

SULSELBERITA.COM.Takalar - Kegiatan Nonton bersama film sejarah G-30S/PKI yang dilaksanakan oleh Koalisi Rakyat di lapangan H.Larigau Galesong kemarin (sabtu 30 September) dihadiri oleh ribuan warga galesong, warga yang hadir terlihat sangat antusias menyambut pemutaran film tersebut.

Dalam kegiatan itu turut hadir Wakil ketua DPRD Takalar yang sekaligus Ketua DPD PKS Takalar bapak Hairil Anwar,S.Sos dan Anggota DPRD Takalar dari fraksi partai Gerindra bapak Drs.H.Ahmad Dg.Sija serta kepala koramil galesong Amir Baso.
legislator dari dapil III tersebut terlihat kompak memberikan sambutan dan arahan kepada ribuan warga galesong yang hadir.

Advertisement

Dalam sambutannya keduanya sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut yang tentunya bisa memberi pelajaran sejarah terkait peristiwa G-30S/PKI.

Menanggapi hal ini, Koordinator kegiatan Darmin, mengatakan  "Alhamdulillah warga galesong sangat antusias dengan kegiatan nonton bersama film sejarah G-30S/PKI semoga bisa memberi hiburan dan tentunya menumbuhkan semangat nasionalisme warga galesong untuk NKRI tercinta". hal senada juga di sampaikan oleh salah seorang pengurus  GMD5 Gerindra Wahyu Dg Tarang serta dari PAC PKS Zainuddin Dg Ngopa bahwa dengan melihat antusiasme warga galesong ini dalam kegiatan Nobar Film sejarah G30S/PKI dapat mengingatkan kembali sejarah kelam yang pernah terjadi di Negeri tercinta ini. (Sabtu, 30/9/2017).