Rapat Peningkatan Kapasitas dan Kompetensi SDM Bawaslu Kabupaten Takalar

55

SULSELBERITA.COM. TAKALAR – Badan pengawas pemilu Kabupaten Takalar Menggelar kegiatan rapat Peningkatan kapasitas dan kompetensi SDM Bawaslu, Kegiatan berlangsung di Hotel Grand Kalampa, Kelurahan Kalabirang, Kecamatan Pattallassang,Kabupaten Takalar, Sabtu, 08/04/2023

Kegiatan ini dihadiri pimpinan Bawaslu Provinsi devisi SDMO ibu Hasmaniar Bachrusn,S,Pi,MH, Ketua Bawaslu Kab.Takalar Devisi SDMO Ibrahim Salim.S S,MH,Ketua KPU Kab.Takalar Muh Darwis,Pimpinan Bawaslu Nellyati S.Hum.MH. Syaifuddin, S.H. dan koordinator sekretariat Muh. Yusuf S.Sos.serta panwascam se-kabupaten Takalar.

koordinator sekretariat Bawaslu kab. Takalar, Muhammad yusuf,S.Sos selaku Ketua Panitia menyampaikan Laporan dan beberapa tujuan dalam kegiatan ini yakni:
– Menambahkan dan meningkatkan kapasitas SDM tentang tata kelola kelembagaan dan pola hubungan
– Meningkatkan Kemampuan dan keterampilan agar menjadi efektif dan efesien dalam mencapai suatu tujuan organisasi
-Meningkatkan Kapasitas dan Kompetensi SDM pengawas pemilu pada panwaslu Kecamatan se Kabupaten Takalar. Jelas, Muhammad Yusuf. S Sos

Ketua Bawaslu Kabupaten Takalar, Ibrahim Salim di hadapan peserta rapat mengatakan bahwa dalam menghadapi pemilu 2024 nantinya perlu menciptakan sinergitas kelembagaan dalam menciptakan Harmonisasi kedua kelembagaan ini antara KPU dan Bawaslu,PPK dan Panwascam serta PKD dan PPS.kalau kita tidak bersinergi otomatis keharmonisan tidak akan berjalan dengan baik dalam pengawasan

” Dalam rangka hari jadi Bawaslu RI yg ke 15 dengan tema sinergitas mengawasi, jaga demokrasi,oleh sebabnya itu setiap kegiatan kami selalu hadirkan KPU karena kenapa kami di kabupaten Takalar Alhamdulillah yang paling Senergitas dan paling Harmonis buktinya kemarin kami melakukan pengawasan di provinsi dipimpin langsung ibu Nellyati
Sampai tengah malam mendampingi KPU dan saya katakan ibu nell inilah kerja-kerja ikhlas kita sesama penyelenggara ” tutur Ibrahim Salim sambil melemparkan senyum

Sementara pimpinan Bawaslu provinsi ibu Hasmaniar Bachrusn,S,Pi,MH, Devisi SDMO dalam arahannya
menyampaikan bahwa Mewujudkan visi Bawaslu tentunya harus memiliki sumber daya manusia yang baik khususnya personel internal penyelenggara baik di internal sekretariat dan juga penyelenggara adhoc.

” mari kita wujudkan visi lembaga Bawaslu ini sebagai lembaga terpercaya untuk mendapatkan kepercayaan itu tentunya harus kita meningkatkan kapasitas terutama tentang pemahaman apa tugas kita,kewajiban dan kewenangan kita paham itulah yang selalu kita tingkatkan jangan sampai hasil dari pemilu ini tidak dipercaya oleh masyarakat ” kata Hasmanjar Bachrusn

Dirinya menambahkan bahwa oleh karena itu kita sebagai penyelenggaraan pemilu harus meningkatkan kapasitas kita sebagai pengawas kenapa terkadang pengetahuan kita diuji demi tercapainya hasil pemilu yang berkebalikan makanya kapasitas perlu kita tingkatkan.

Kemudian Bawaslu provinsi ibu Hasmaniar Bachrusn,S,Pi,MH, Devisi SDM membuka secara resmi rapat Peningkatan Kapasitas Dan Kompetensi SDM Bawaslu Kabupaten Takalar

Pantauan Crew Media Sekilas Indonesia Kegiatan dilanjutkan dengan mendengar penjelasan dari Pamateri tentang peningkatan Kapasitas dan Kompetensi SDM dan dilanjutkan dengan Acara Buka bersama yang menciptakan sebuah kekompakan dalam kebersamaan

Suherman Tangngaji