Kabar Tentang Jembatan Kembar Ditutup HOAX, ini Penjelasan Kasubbag Humas Polres Gowa

7464

SULSELBERITA.COM. Gowa,-- Terkait beredarnya berita hoax di berbagai media sosial dengan postingan "jembatan kembar Sungguminasa ditutup" adalah hal yang tidak benar.

Hal itu ditegaskan Kasubbag Humas Polres Gowa AKP. M.Tambunan pasca memerintahkan satuan Sabhara Polres Gowa melakukan pengecekan di lokasi jembatan kembar.

Hasil pengecekan yang dilakukan pada Sabtu malam, (28/03/2020) pukul 22.30 Wita diketahui kondisi jembatan kembar saat ini dalam keadaan aman, lancar dan terkendali tanpa ada halangan dan tidak ditemukan adanya oknum yang menutup akses jalan atau melarang warga untuk melintas di jembatan kembar.

Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat pengguna media sosial untuk bijak dalam bermedia sosial dan tidak memposting hal-hal yang tidak benar, tambah Kasubbag Humas

Dan kepada seluruh lapisan masyarakat diminta untuk terlebih dahulu mencari informasi yang akurat dengan melakukan konfirmasi kepada pihak kepolisian jika ada hal-hal yang belum diketahui terkait keamanan.

Polres Gowa dan Kodim 1409 Gowa
akan selalu bekerja untuk seluruh warga dan kami berharap warga tetap berada dirumah dan ikuti imbauan pemerintah tutup Tambunan.