Sambangi Warga, Cara Bhabinkamtibmas Desa Bontoloe Jalin Silaturahmi Dengan Toko Masayrakat Di Desa Binaan

75

SULSELBERITA.COM. Takalar- Dalam rangka upaya memelihara dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah desa binaan Bhabinkamtibmas Desa Bontoloe Polsek Galesong Selatan Polres Takalar Bripka Heriandi tak henti-hentinya melakukan giat silahtuhrahmi terhadap warganya seperti yang dilakukan pada Kamis Sore menemui warganya di Dusun Timbuseng Desa Bontoloe Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar, Kamis (12/03/2020)

Kegiatan Sambang silahtuhrahmi sangat penting dan efektif dilakukan oleh seorang pembina desa (bhabinkamtibmas) guna menciptakan situasi yang konsusif, apalagi yang ditemui adalah seorang toko Masyarakat
yang berpengaruh didesa binaan sehingga bisa menggali informasi-informasi yang berkembang dilingkungan masyarakat dan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat,selain itu kita juga bisa secara langsung menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas,seperti mengajak warga untuk membantu Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban terutama dilingkunganya masing-masing.

“Disamping itu juga dengan keberadaan anggota Polisi /Bhabinkamtibmas secara rutinitas didesa binaannya diharapkan bisa memberikan rasa aman serta mengurangi dan meminimalisir adanya pelaku tindak kriminalitas" Terang toko masyarakat yang ditemuinya"