Kapolsek Galut Pimpin Anggota Sisir Kelompok Warga yang Begadang Sampai Larut Malam

342

SULSELBERITA.COM. Takalar - Kapolsek Galut Polres Takalar Akp. Aris Sumarsono SH. Bersama Ps. Kanit Reskrim Aipda Syamsuddin S.Pd. Ps. Kspkt III Aipda Suaib dan personil polsek Galesong utara melaksanakan Patroli dialogis ,sambangi warga yang lagi begadang di Desa Aeng Toa Kec. Galut Kab. Takalar, hari Minggu, 8 Maret 2020 sekitar jam 00.50 wita.

Pelaksanaan kegiatan patroli dialogis yang tujuannya untuk mengantisipasi tindak kriminal, selain itu anggota patroli juga berbagi informasi memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada
warga masyarakat yang di temui, dalam palaksanaan Patrolinya, agar masyarakat lebih meningkatkan kewaspadaannya,dan kalau tidak terlalu urgen agar istirahat , mengingat banyak tindak kejahatan yang bisa terjadi sewaktu-waktu.

Advertisement

Hal ini merupakan suatu langkah polisi untuk lebih meningkatkan peran serta masyarakat dalam pemeliharaan Kamtibmas disekitar lingkungannya. Sebab polisi tidak bisa dengan tenaga, pikiran, dan kemampuannya sendiri akan mampu menyelesaikan permasalahan di tengah-tengah masyarakat tanpa ada peran serta yang aktif dari masyarakat. kami sangat mengharap kerjasama dan peran serta bapak sekalian dalam menjaga situasi Kamtibmas, dan apabila mengalami atau mengetahui peristiwa pidana, jangan ragu untuk segera melaporkan ke Kantor Kepolisian terdekat, pesan Kapolsek.